Maha Suci Allah yang telah menciptakan makhluk-Nya berpasang-pasangan.
Ya Allah semoga ridho-Mu tercurah mengiringi pernikahan kami :
Putra dari Bapak Mayor Inf. Didit Supriadi dan Ibu Eti Rohaeti, S.Pd (Anak ke 3 dalam keluarga)
Putri dari Bapak Ujang Kosim, S.Pd dan Ibu Nurjanah (Anak ke 2 dalam keluarga)
Minggu, 06 Maret 2022
Pukul 08.00 WIB - 10.00 WIB
Perumahan Griya Inti blok F6 no. 16 RT/RW 04/10 Desa. Babakan Peuteuy Kec. Cicalengka Kab. Bandung
Minggu, 06 Maret 2022
Pukul 10.00 WIB - 14.00 WIB
Perumahan Griya Inti blok F6 no. 16 RT/RW 04/10 Desa. Babakan Peuteuy Kec. Cicalengka Kab. Bandung
Doa Restu Anda merupakan karunia yang sangat berarti bagi kami.
Dan jika memberi adalah ungkapan tanda kasih Anda, Anda dapat memberi kado secara cashless.
Kami percaya bahwa cinta yang tulus tidak mengenal waktu, usia dan siapa kamu. Cinta adalah pendekripsian yang tidak ada habisnya. Cinta bukan apa-apa bagi yang tidak pernah merasakan. Sebab ia hanya sebuah kata. Mudah di ucap. Namun tidak mudah untuk di jelaskan. Begitulah cinta yang kami rasakan. Cinta itu adalah asal mula. Asal mula kami bertemu saat kami menjalani Sekolah Menangah Atas. Tak terasa 3 tahun kami bersama di kelas yang sama dan di awal taun kelas 12 lah semua cerita kami dimulai. Berawal dari Ricky yg mulai menyapa Riska di media sosial. Tanpa terduga, kedekatan itu pun terjalin hanya melalui satu dua patah kata dari hati kami. Disanalah kami mulai menulis cerita dalam sebuah buku yang sama merasakan hal yang sama tanpa paksaan dari pihak manapun.
Tidak lama setelah itu dengan penuh keyakinan dan kepercayaan kami satu sama lain. Kami memutuskan untuk mengikat janji untuk saling setia sebagai sepasang kekasih melalui pertemuan keluarga dengan harapan mendapat doa restu atas hubungan kami yang telah kami jalin selama kurang lebih 7 tahun lamanya.
Bukan perkara mudah sampai akhirnya kami memutuskan untuk memasuki jenjang pernikahan. Ada begitu banyak onak dan duri. Tikungan tajam, tanjakan yang panjang dan turunan berkerikil menghiasi perjalanan cinta kami. Hingga akhirnya kami benar-benar yakin untuk menyatu dalam hidup, merenda kisah dalam balutan cinta suci dibawah altar pernikahan yang agung.
Akhir kata. Tidak ada satu kalimat duniapun yang dapat mewakili rasa syukur kami atas pertemuan kami di dunia sejak dari awal hingga saat ini. Besar harapan kami untuk dapat membina rumah tangga yang sakinah mawaddah warahmah sampai selamanya. Semua yang telah kami pertahankan dan akan selalu kami perjuangkan tidak semata demi kebahagiaan kami berdua. Melainkan demi kebahagiaan kedua orang tua kami. Karena bagi kami kebahagiaan mereka adalah anugerah terbesar dalam hidup kami.
health protocols
Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami sekeluarga apabila Bapak/Ibu/Saudara/i berkenan hadir untuk memberikan doa restu kepada kedua mempelai. Atas kehadiran serta doa restu, kami ucapkan terima kasih.
Reservasi Kehadiran Anda via Whatsapp
Kami Yang Berbahagia, Keluarga Besar Kedua Mempelai